Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pola Konsumsi

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pola Konsumsi

Terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi pola konsumsi (patern of consumption). Hal ini antara lain tergantung pada:

a.       Penghasilan yang Diperoleh

Apabila penghasilan yang diperoleh pelanggan kecil, maka pola konsumsinya akan kecil juga atau mungkin dibawah rata-rata. Akan tetapi pelanggan yang penghasilannya besar kemungkinan pola kosumsinya akan lebih besar, mereka mungkin tidak hanya akan mencukupi kebutuhan primer (utama) saja melainkan mungkin juga bisa memenuhi kebutuhan sekundernya dengan sempurna ataupun lebih dari itu mereka bisa memperoleh hal-hal yang sifatnya kemewahan.

b.      Pendidikan

Pendidikan yang diperoleh seseorang juga akan mempengaruhi pola konsumsinya. Orang yang hanya memperoleh pendidikan rendah jarang memikirkan hal-hal yang diluar kemampuannya, sementara orang yang memiliki pendidikan lebih tinggi cenderung akan memenuhi kebutuhannya itu sesuai dengan tingkat atau macam pendidikannya. Contohnya misalnya seseorang lulusan perguruan tinggi akan lebih banyak menginginkan buku dibandingkan dengan seseorang yang lulusan sekolah dasar.

c.       Tempat Tinggal dan Iklim

Tempat tinggal dan iklim juga sangat berpengaruh pada pola konsumsi seseorang. Misalnya saja orang yang tinggal di daerah dingin akan banyak membutuhkan makanan-makanan atau minuman yang menghangatkan badan serta pakaian-pakaian yang hangat.

d.      Agama atau Kepercayaan

Agama dan kepercayaan yang dianut oleh seseorang bisa juga mempengaruhi pola konsumsinya. Sebagai contohnya dalam pembelian makanan seorang muslim, mereka akan memilih jenis makanan yang dihalalkan menurut agama ataupun kepercayaannya.

e.       Umur

Umur seseorang tentunya banyak mempengaruhi pola konsumsinya. Misalnya saja: Orang dewasa akan membutuhkan makanan yang lebih banyak, butuh hiburan dan lain sebagainya. Sementara anak-anak hanya membutuhkan makanan yang relatif sedikit dibandingkan dengan orang dewasa, kemudian mereka juga memerlukan barang mainan dan lain sebagainya.

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pola Konsumsi

f.       Kebangsaan

Kebangsaan juga sangat mempengaruhi pola konsumsi seseorang. Hal ini dikarenakan adat-istiadat ataupun kebiasaan yang berbeda. Misalnya orang-orang di Asia cenderung lebih banyak yang tergantung pada beras dibandingkan dengan orang-orang di Eropa ataupun di Amerika.

g.       Pekerjaan

Pekerjaan bisa juga mempengaruhi pola konsumsi seseorang. Contohnya seperti petani yang tidak atau jarang yang membutuhkan pakaian lengkap dengan dasi kecuali kalau menghadiri pesta, hal berbeda terjadi pada pekerja kantoran yang lebih banyak membutuhkan pakaian yang necis. Peralatan yang dibutuhkanpun masing-masing sangat berbeda. Demikian juga dengan keperluan rumah tangganya yang menunjukan pola yang berbeda.

h.      Harga Barang dan Jasa

Faktor yang mempengaruhi pola konsumsi selanjutnya ialah harga barang dan jasa. Dimana semakin mahal atau tingginya harga suatu barang atau jasa maka akan semakin sedikit pula jumlah dan macam barang yang dikonsumsi oleh konsumen, dan begitu pula sebaliknya. Contohnya, tidak semua orang bisa memiliki mobil mewah yang harganya milyaran rupiah, sehingga yang mampu membeli mobil mewah tersebut hanya orang-orang yang sangat kaya.

i.        Jumlah Keluarga

Faktor yang mempengaruhi konsumsi selanjutnya ialah jumlah anggota keluarga. Semakin banyak jumlah anggota keluarga maka konsumsinya juga akan semakin banyak, dan semakin sedikit jumlah anggota keluarga maka baranng atau jasa yang dibutuhkan juga akan semakin sedikit.

j.        Lingkungan

Keadaan lingkungan sekeliling dan kebiasaan disekitarnya juga sangat berpengaruh pada pola konsumsi masyarakat. Sebagai contoh, Indonesia yang beriklim tropis tidak begitu membutuhkan baju hangat dibandingkan dengan daerah lain yang lebih dingin seperti di daerah kutub.

Posting Komentar untuk "Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pola Konsumsi"